Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bismillahirrahmanirrahim.
Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh- Entahlah..kenapa saya begitu menyukai makanan olahan berbahan dasar tahu. Dan anehnya saya juga tidak pernah bosan makan tahu. Di masak dan diolah dengan cara apapun..tahu tetaplah enak.

Selain mudah didapat, tahu juga bahan makanan yang cukup murah. Kalau di pasar langganan saya di Pasar Jepang, 1 bungkus tahu yang berisi 10 tahu kecil dijual dengan harga Rp. 3000,-..sangat murah kan..
Walau murah, tahu juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan antara lain : bisa mencegah pembentukan sel kanker, menyehatkan jantung,menurunkan kolesterol dan banyak lagi.

Untuk resep tahu kali ini, saya membuat Tahu Sarang Burung. Namanya cukup unik bukan? Mungkin karena bentuknya yang  mirip sarang burung dengan telur puyuh dibagian tengahnya. Kalau dari tekturnya hampir seperti perkedel tahu.

Baca juga ;
Resep Tahu Crispy Kress Renyah

Apa yang membedakan dengan perkedel tahu, tentu saja bentuknya. Tahu sarang burung dibentuk dengan menggunakan cetakan. Cetakan yang saya pakai adalah cetakan kue talam.

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bagaimana cara membuat tahu sarang burung telur puyuh ini? Sangat mudah, tinggal di aduk-aduk, lalu dikukus dan digoreng. Tapi karena prosesnya banyak dengan mengukus dan menggoreng..jadinya memakan waktu agak lama.

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bahan - bahan yang digunakan adalah tahu, wortel, daun bawang/seledri, telur serta bumbu - bumbu lainnya. Untuk tahu yang merupakan bahan utama dari tahu sarang burung ini sebaiknya gunakan tahu putih. Kalau wortel akan lebih mudah dengan memarut menggunakan parutan keju.

Tips Dalam Membuat Tahu Sarang Burung :
  • Supaya adonan tidak hancur pada saat digoreng, bisa diberi tambahan sedikit  tepung terigu beserta putih telur pada adonan tahu sebagai bahan pengikat.
  • Jika ingin menjadikan tahu sarang burung sebagai stok lauk, maka setelah tahu dikukus, simpan adonan pada rak kulkas (tahan 2 hari) atau Simpan di freezer (bisa tahan 4 hari). 
  • Gunakan cetakan kue talam untuk membuat tahu sarang burung telur puyuh menjadi lebih praktis.
  • Kalau tidak ada sosis anda juga bisa menggunakan sosis..tapi nanti judulnya tahu sarang sosis....
Jika anda tertarik untuk membuat Tahu sarang burung telur puyuh juga, berikut saya sertakan resepnya :

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh


Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

  • 5 kotak besar tahu putih,haluskan
  • 2 buah wortel, parut dengan parutan keju
  • 20 butir telur puyuh,rebus,kupas
  • 1 batang daun bawang,iris halus
  • 1 batang seledri, iris halus
  • 1 butir telur
  • 4 siung bawang putih,haluskan
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
🌼 Bahan Pencelup,kocok lepas 🌼 
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdt garam
Cara membuat tahu sarang burung telur puyuh :
  1. Campur semua bahan di dalam mangkok (kecuali telur puyuh,bahan pencelup), lalu aduk hingga rata
  2. Kemudian oles cetakan dg minyak goreng, tuang adonan tahu hingga 1/2 cup,,lalu tancapkan telur puyuh di tengahnya (agak di tekan yaa biar ga lepas). Lalu kukus selama 20 menit/hingga matang.
  3. Tunggu hingga dingin, lalu keluarkan dari cetakan
  4. Celupkan ke bahan pencelup, lalu goreng hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan
  5.  Tahu Sarang Burung Telur Puyuh siap disajikan

Selain sebagai lauk pauk, tahu sarang burung telur puyuh juga banyak digunakan sebagai menu jajanan. Jadi intinya di buat lauk bisa, di makan begitu saja seperti jajanan lainnya juga enak. Kalau dipasar sering dijual dalam wadah cup plastik plus bonus 1 cabai hijau kecil. Kalau tidak sempat beli, mendhing buat sendiri..mari bikin...

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bismillahirrahmanirrahim.
Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh- Entahlah..kenapa saya begitu menyukai makanan olahan berbahan dasar tahu. Dan anehnya saya juga tidak pernah bosan makan tahu. Di masak dan diolah dengan cara apapun..tahu tetaplah enak.

Selain mudah didapat, tahu juga bahan makanan yang cukup murah. Kalau di pasar langganan saya di Pasar Jepang, 1 bungkus tahu yang berisi 10 tahu kecil dijual dengan harga Rp. 3000,-..sangat murah kan..
Walau murah, tahu juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan antara lain : bisa mencegah pembentukan sel kanker, menyehatkan jantung,menurunkan kolesterol dan banyak lagi.

Untuk resep tahu kali ini, saya membuat Tahu Sarang Burung. Namanya cukup unik bukan? Mungkin karena bentuknya yang  mirip sarang burung dengan telur puyuh dibagian tengahnya. Kalau dari tekturnya hampir seperti perkedel tahu.

Baca juga ;
Resep Tahu Crispy Kress Renyah

Apa yang membedakan dengan perkedel tahu, tentu saja bentuknya. Tahu sarang burung dibentuk dengan menggunakan cetakan. Cetakan yang saya pakai adalah cetakan kue talam.

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bagaimana cara membuat tahu sarang burung telur puyuh ini? Sangat mudah, tinggal di aduk-aduk, lalu dikukus dan digoreng. Tapi karena prosesnya banyak dengan mengukus dan menggoreng..jadinya memakan waktu agak lama.

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

Bahan - bahan yang digunakan adalah tahu, wortel, daun bawang/seledri, telur serta bumbu - bumbu lainnya. Untuk tahu yang merupakan bahan utama dari tahu sarang burung ini sebaiknya gunakan tahu putih. Kalau wortel akan lebih mudah dengan memarut menggunakan parutan keju.

Tips Dalam Membuat Tahu Sarang Burung :
  • Supaya adonan tidak hancur pada saat digoreng, bisa diberi tambahan sedikit  tepung terigu beserta putih telur pada adonan tahu sebagai bahan pengikat.
  • Jika ingin menjadikan tahu sarang burung sebagai stok lauk, maka setelah tahu dikukus, simpan adonan pada rak kulkas (tahan 2 hari) atau Simpan di freezer (bisa tahan 4 hari). 
  • Gunakan cetakan kue talam untuk membuat tahu sarang burung telur puyuh menjadi lebih praktis.
  • Kalau tidak ada sosis anda juga bisa menggunakan sosis..tapi nanti judulnya tahu sarang sosis....
Jika anda tertarik untuk membuat Tahu sarang burung telur puyuh juga, berikut saya sertakan resepnya :

Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh


Resep Cara Membuat Tahu Sarang Burung Telur Puyuh

  • 5 kotak besar tahu putih,haluskan
  • 2 buah wortel, parut dengan parutan keju
  • 20 butir telur puyuh,rebus,kupas
  • 1 batang daun bawang,iris halus
  • 1 batang seledri, iris halus
  • 1 butir telur
  • 4 siung bawang putih,haluskan
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
🌼 Bahan Pencelup,kocok lepas 🌼 
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdt garam
Cara membuat tahu sarang burung telur puyuh :
  1. Campur semua bahan di dalam mangkok (kecuali telur puyuh,bahan pencelup), lalu aduk hingga rata
  2. Kemudian oles cetakan dg minyak goreng, tuang adonan tahu hingga 1/2 cup,,lalu tancapkan telur puyuh di tengahnya (agak di tekan yaa biar ga lepas). Lalu kukus selama 20 menit/hingga matang.
  3. Tunggu hingga dingin, lalu keluarkan dari cetakan
  4. Celupkan ke bahan pencelup, lalu goreng hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan
  5.  Tahu Sarang Burung Telur Puyuh siap disajikan

Selain sebagai lauk pauk, tahu sarang burung telur puyuh juga banyak digunakan sebagai menu jajanan. Jadi intinya di buat lauk bisa, di makan begitu saja seperti jajanan lainnya juga enak. Kalau dipasar sering dijual dalam wadah cup plastik plus bonus 1 cabai hijau kecil. Kalau tidak sempat beli, mendhing buat sendiri..mari bikin...

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar