Bismillahirrahmanirrahim. Bahan makanan yang selalu ada di kulkas Haniyakitchen adalah tempe, tahu telur. Apalagi di musim pandemi corona seperti sekarang ini, saya lebih suka nyetok bahan makanan agar tidak terlalu sering keluar rumah. Terutama bahan lauk  pauk seperti tahu, tempe, ikan, ataupun ayam.

Anyway, bisa dibilang Tahu ini merupakan makanan favoritku. Dimasak menjadi apapun tahu selalu enak, misalnya tahu bakso, tahu isi sayur, tahu bulat, tahu crispy, tahu kupat, tahu telur Gimbal semarang, keripik tahu dan masih banyak lagi.

Pada artikel kali ini saya akan mengolah tahu menjadi sajian  yang sederhana tapi enak dan pastinya diminati kelurga terutama anak- anak. Anggap saja judul menunya tahu telur kecap..hehe..dan ini bisa jadi menu sarapan untuk keluarga.

Adapun bahan - bahan yang harus disiapkan antara lain tahu, telur, kecap, kaldu bubuk. Bahan bahan yang tentunya mudah didapat dan pastinya selalu ada stoknya  di rumah.
Tahu Telur Kecap

Tahu Dimasak Begini Aja Enak Banget | Tahu Telur Kecap


Bahan :

  • 5 buah tahu kotak kecil
  • 2 butir telur
  • 1/2 sdm kaldu bubuk
  • 1/4 sdt garam
  • 3 sdm minyak goreng
  • 3-5 kecap (sesuaikan dengan selera)

Cara membuat :

  1. Potong - potong tahu ukuran kecil
  2. Kocok telur, kaldu bubuk dan garam hingga berbusa
  3. Panaskan minyak 3 sdm minyak goreng, masukkan tahu, tumis hingga kecoklatan
  4. Tuang telur
  5. Aduk hingga menggumpal
  6. Tambahkan kecap
  7. Sudah jadi deh..
Baca Juga :

Ini merupakan resep tahu telur kecap yang sangat simple tapi enak banget. Nggak percaya?? Silahkan di coba.....

Tahu Dimasak Begini Aja Enak Banget | Tahu Telur Kecap

Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa
Bismillahirrahmanirrahim.
Ide Jualan Cemilan: Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa Renyah - Kalo mendengar kata lumpia, pasti pada keinget  jajanan khas Semarang.
Pada artikel kali ini, saya tidak akan membahas bagaimana membuat lumpia atau membuat kulit lumpia. Tapi yang akan dibahas adalah tentang bagaimana membuat cemilan dari bahan kulit lumpia.

Jajanan apa yang akan saya buat dari kulit lumpia ini? penasaran bukan. Yes...saya akan membuat  keripik dari kulit lumpia. Untuk kulit lumpianya beli jadi di pasar dengan harga yang cukup murah Rp. 1500 per 10 lembar. Menurut saya ini lebih praktis daripada membuat kulit lumpia sendiri.

Resep ini sebenarnya sudah pernah saya posting sekitar setahun yang lalu kalau nggak salah. Tapi ini di recook lagi untuk konten youtube yang videonya bisa di liat di Channel Youtube  "outsweety".

Bahan - bahan yang di butuhkan untuk membuat keripik kulit lumpia adalah kulit lumpia, tepung terigu,air dan aneka bumbu tabur.Tepung terigu yang dibutuhkan cuma sedikit ya sekitar 3 - 5 sendok tergantung dari banyak sedikitnya kulit lumpia. Kemudian tepung terigu ini di encerkan dengan air dengan tingkat kekentalan yang dikira- kira saja. Jadi pada intinya tepung terigu yang diencerkan ini digunakan sebagai bahan perekat.

Bahan tambahan lainnya adalah bumbu tabur. Dengan menambahkan bumbu tabur akan membuat rasa keripik kulit lumpia menjadi lebih bervariasi. Pilih bumbu tabur yang aman untuk kesehatan No MSG.

Memang agak sulit mencari bumbu tabur yang non MSG di toko dilingkungan kita.Tapi Anda jangan kuatir,karena bumbu tabur non MSG banyak juga dijual online. Saya membeli bumbu tabur non MSG di shopee. Untuk harga 1 packnya  Rp.10.000 dengan berat 100 gr.
Ide Jualan Cemilan: Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa

How to make it :
Membuat keripik kulit lumpia ini sangat mudah sekali. Ambil 1 lembar kulit lumpia, kemudian oleskan perekat di bagian tepinya, dan gulung dengan bantuan sumpit atau tusuk sate. Setelah semua tergulung masukkan ke kulkas sekitar 15 menit agar gulungannya lebih rekat. Dan setelah 15 menit keluarkan dari kulkas, lalu gunting menyerong.

Dalam menggoreng keripik kulit lumpia, pastikan minyak dalam kondisi panas. dan Goreng keripik lumpia sampai berwarna kuning kecoklatan. Gunakan api sedang cenderung kecil, agar keripik kulit lumpia tidak gosong atau over frying.

Kalau sudah matang, angkat dan taruh di tisu dapur untuk mengurangi minyaknya karena keripik kulit lumpia ini lumayan menyerap minyak banyak saat di goreng. Langkah terakhir yaitu menambahkan dengan taburan bumbu aneka rasa.

Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa

Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa Renyah

Bahan :
  • 30 lembar kulit lumpia
  • 3- 5 sdm tepung terigu
  • air matang secukupnya
Bahan tambahan :
  • 1 buah tusuk sate/sumpit
  • bumbu tabur aneka rasa
Cara membuat keripik kulit lumpia aneka rasa renyah:
  1. Ambil 1 lembar kulit lumpia
  2. Oleskan perekat di bagian tepinya
  3. Gulung dengan menggunakan bantuan tusuk sate, setelah tergulung tarik tusuk satenya perlahan.
  4. Setelah semua tergulung, masukkan ke kulkas sekitar 15 menit agar lebih rekat.
  5. Setelah 15 menit keluarkan dari kulkas
  6. Potong  dengan gunting bentuk menyerong.
  7. Menggoreng : panaskan minyak goreng, goreng dengan menggunakan api sedang sampai kuning kecoklatan.
  8. Angkat dan tiriskan, lalu taruh di atas tisu dapur untuk mengurangi minyaknya.
  9. Setelah dingin taburi dengan bumbu tabur aneka rasa.
  10. Siap di sajikan.
Baca juga :
Cara Membuat Keripik Kulit Lumpia Renyah

Keripik kulit lumpia ini cocok untuk cemilan keluarga. Rasanya yang gurih renyah pasti akan disukai.Selain itu keripik lumpia ini juga  bisa dijadikan sebagai ide jualan ataupun bisnis. Anda bisa juga menjualnya sendiri atau menitipkannya di warung - warung. Pastikan untuk mengemasnya dengan kemasan yang menarik ya...selamat mencoba...

Ide Jualan Cemilan: Keripik Kulit Lumpia Aneka Rasa Renyah


Bismillahirrahmanirrahim.
Mengolah Singkong Jadi Jajanan Mewah - Singkong...iyahhh singkong..Kalau mendengar jenis bahan ini, yang terpikir oleh kita pastilah jajanan tradisional seperti getuk dan sejenisnya. Tapi disini saya mencoba menyulap singkong menjadi jajanan yang lebih menarik dan tentunya akan disukai oleh anak- anak.

Mungkin kalian bosan dengan  singkong rebus, singkong goreng atau olahan singkong biasa, cobalah resep singkong pop atau bola - bola singkong yang akan saya ulas berikut.

Sebenarnya resep ini sudah pernah di bikin Haniyakitchen.com beberapa tahun yang lalu, terus ini coba dibikin lagi mumpung ada singkong yang bagus yang dibawa oleh mbak Sol dari kampung.

baca juga :
Resep Membuat Singkong Pop Praktis Istimewa

Jenis singkong atau ketela pohon yang bagus adalah  singkong ketan yang kalau di rebus bisa empuk (sebenarnya saya juga tidak tahu mengapa disebut singkong ketan).
Hanya saja saya nggak bisa membedakan mana yang singkong ketan mana yang bukan. Agak Susah memang untuk mendapatkan singkong yang bagus dan empuk, karena minggu sebelumnya saya beli singkong di pasar dekat rumah dan ketika direbus nggak bisa empuk.

Mengolah Singkong Jadi Jajanan Mewah | Singkong Pop

Sebelum digunakan untuk membuat singkong pop, singkong direbus terlebih dahulu hingga empuk. Bahan pelengkap lainnya adalah susu kental manis, meises dan keju. Bahan - bahan yang sangat mudah ditemukan di pasaran..iya kan...

Mumpung baru work from home yang kebetulan anak - anak juga pada dirumah. Coba bikin ini yuk...libatkan kids untuk membuatnya, pasti mereka senang dan bisa membuat mereka lebih kreatif juga. Bisa dipahami, anak- anak dirumah selalu ingin cemilan dan kita para ibu ini dituntut untuk lebih kreatif membuat jajanan yang murah dan tentu saja sehat dan menarik.

Mengolah Singkong Jadi Jajanan Mewah | Singkong Pop

Berikut adalah resep bola bola singkong

Resep Bola - Bola Singkong

Bahan :
  • 250 gr singkong
  • 3 sdm susu kental manis
  • 1/4 sdt garam
Bahan taburan dan isian :
  • meises secukupnya
  • keju parut secukupnya
Cara membuat singkong Bola - Bola Singkong :
  1. Haluskan singkong yang sudah direbus
  2. Tambahkan susu kental manis dan garam
  3. Aduk hingga rata
  4. Bentuk bulat - bulat lalu isi bagian tengahnya dengan meisis atau keju, bulatkan kembali.
  5. Gulingkan ke parutan keju atau meises.
  6. Siap di hidangkan...mudah kan....

Selain gampang membuatnya, singkong pop atau bola bola singkong ini penyajiannya juga menarik, apalagi jika anda menggunakan meises warna warrni. Penampilannya yang menarik akan membuat anak - anak pasti menyukainya, beda kalau disajikan hanya sebagai singkong rebus atau songkong goreng biasa.
Selamat mencoba dan berkreasi di dapur kesayangan anda...

Mengolah Singkong Jadi Jajanan Mewah | Bola Bola Singkong